Metro

Awasi PPKM, Kodim 0504/Jakarta Selatan dan petugas gabungan datangi titik keramaian

Published

on

Jakarta, koin24.co.id – Demi mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19, Kodim 0504/Jakarta Selatan, Polres Metro Jakarta Selatan dan Pemkot Jakarta Selatan kembali menggelar patroli gabungan sebagai pengawasan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) serta memberikan imbauan protokol kesehatan di wilayah Jakarta Selatan.

Seperti malam ini, Sabtu (6/2/2021), patroli gabungan menggelar operasi di Jln. Senopati Raya dan Jln. Cipaku 1, Jakarta Selatan. Kegiatan ini melibatkan sekitar 25 petugas gabungan dari Koramil 05/Keb. Baru, Polsek Metro Kebayoran Baru dan Satpol PP pimpinan Kapolsek Keb. Baru AKBP Supriyanto dan Danramil 05/Kebayoran Baru Mayor Inf. Zul Rambe.

Sasaran patroli malam ini difokuskan di titik-titik keramaian dan cafe-cafe yang masih buka di atas jam operasional (20.00 WIB) yang sudah ditetapkan di masa PPKM.

Selain memberikan teguran administrasi bagi pelaku usaha yang melanggar aturan PPKM, petugas juga melakukan tes swab bagi pengunjung cafe.

Dandim 0504/JS Kolonel Ucu Yustiana di tempat terpisah menyampaikan, sebagai upayah pencegah penyebaran Covid-19, patroli gabungan akan terus rutin dilaksanakan.

“Kegiatan patroli gabungan akan terus dilaksanakan, sebagai upaya pencegahan penularan Covid-19,” kata Dandim 0504/JS.

“Selain untuk menjaga keamanan dan ketertiban, kegiatan ini juga bertujuan sebagai pengawasan aturan PPKM dan memberikan imbauan protokol kesehatan Covid-19 kepada masyarakat,” lanjutnya.

“Kita berharap masyarakat tetap disiplin protokol kesehatan. Patuhi aturan dan anjuran yang sudah ditetapkan pemerintah dan biasakan pola hidup sehat,” pungkasnya. (***)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version