News

Babinsa Koramil 0806/09 Tugu bersama warga singkirkan pohon tumbang

Published

on

Trenggalek, Jawa Timur, koin24.co.id – Akibat hujan lebat yang disertai angin kencang, Pohon Sono tumbang ke arah Jalan Raya Ponorogo – Trenggalek tepatnya di KM. 16 RT. 09/03 Dusun Pacar, Desa Nglinggis, Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, Selasa (5/1/2021).

Kejadian tersebut mengakibatkan beberapa kendaraan yang melintasi jalan sempat mengalami macet total karena Pohon Sono yang tumbang menghalangi jalan.

Melihat peristiwa tersebut, Babinsa Nglinggis Serma Amin Thohari personel Koramil 0806/09 Tugu jajaran Kodim 0806/Trenggalek mengambil inisiatif memanggil warga yang ada di sekitar kejadian untuk bersama-sama menyingkirkan pohon yang tumbang dari jalan.

Babinsa Serma Amin Thohari bersama warga memotong batang pohon yang menghalangi jalan menggunakan gergaji dan parang. Selanjutnya menyingkirkan pohon yang telah dipotong ditarik ke luar badan jalan.

Saat dikonfirmasi awak media, Babinsa Serma Amin Thohari menjelaskan, Pohon Sono tumbang akibat hujan lebat disertai angin kencang yang melanda di Desa Nglinggis.

“Alhamdulillah, Pohon Sono yang tumbang tersebut sudah kami bersihkan sehingga arus lalu lintas di KM. 16 Desa Nglinggis sudah bisa berjalan normal kembali,” pungkasnya. (***)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version