News

Dukung PPKM mikro, Kodim 0802/Ponorogo intensifkan operasi yustisi gabungan

Published

on

Ponorogo, Jawa Timur, koin24.co.id – Guna mendukung kebijakan pemerintah terutama dalam menekan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berbasis mikro, Kodim 0802/Ponorogo bersama instansi terkait terus melakukan kegiatan salah satunya operasi yustisi gabungan pendisiplinan kepada masyarakat agar senantiasa menerapkan 5M dalam aktifitas sehari-hari.

Salah satunya seperti kegiatan Koramil tipe B 0802/07 Badegan bersama instansi terkait di Kecamatan Badegan, hari ini melaksanakan kegiatan operasi yustisi gabungan di wilayah Kecamatan Badegan, Kabupaten Ponorogo agar masyarakat senantiasa menerapkan 5M (memakai masker, mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan menghindari kerumunan), Senin (15/02/2021).

Tiga orang anggota Koramil tipe B 0802/07 Badegan dengan tertua Pelda Sumarno bersama anggota Polsek Badegan dan para pegawai kantor Kecamatan Badegan melaksanakan operasi yustisi gabungan protokol kesehatan dalam rangka PPKM berbasis mikro di jalan raya Ponorogo-Purwantoro, Desa Biting Kecamatan Badegan.

“Sesuai kebijakan pemerintah terbaru yaitu gerakan 5M Covid-19, maka kami juga mendukung penuh kebijakan tersebut yaitu dengan ikut melaksanakan dan mengimbau masyarakat untuk patuh terhadap kebijakan pemerintah terbaru tersebut,” kata Pelda Sumarno.

“Terlebih sekarang di Ponorogo sudah diberlakukan PPKM mikro, tentu kami siap mendukung penuh dengan senantiasa melaksanakan perintah dan petunjuk dari komando atas dengan penuh rasa tanggung jawab seperti kegiatan hari ini yaitu operasi yustisi gabungan bersama instansi terkait di wilayah Kecamatan Badegan,” jelas Batituud Koramil tipe B 0802/07 Badegan.

Selain Koramil tipe B 0802/07 Badegan, operasi yustisi gabungan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Ponorogo juga terus dilakukan oleh seluruh Koramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo bersama instansi terkait di masing-masing Koramil jajaran Kodim 0802/Ponorogo. (MdC0802)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version