News

Flu Burung Jenis Baru Muncul di China

Published

on

Pemerintah China melaporkan ditemukannya virus flu burung jenis baru. Foto: Google

Beijing, koin24.id- Saat ini China dan negara-negara di dunia sedang berjuang untuk mengatasi wabah virus Corona. Belum lagi wabah virus Corona jenis baru itu bisa diredam, otoritas China dilaporkan telah mendeteksi jenis baru virus H5N1. Virus ini umumnya dikenal sebagai flu burung.

Menurut Kementerian Pertanian China, wabah baru flu burung H5N1 terdeteksi di Provinsi Hunan. Namun, Kementerian Pertanian China menyatakan, hingga kini belum ada laporan adanya manusia yang terjangkit virus H5N1 tersebut.

“Wabah flu burung H5N1 yang sangat patogen terjadi di sebuah peternakan di Distrik Shuangqing yang terletak di kota Shaoyang, provinsi Hunan”, kata Kementerian Pertanian China seperti dikutip dari Sputnik, Minggu (2/2/2020).

Kementerian itu menyatakan, peternakan yang terinfeksi diperkirakan memiliki 7850 ekor unggas dan sekitar 4.500 burung telah mati akibat virus tersebut. Jenis virus H5N1 dilaporkan telah membunuh puluhan di seluruh dunia selama beberapa dekade terakhir.

Wabah flu burung dilaporkan muncul pada 2009-2010 dan pada 2013-2014. Di keduanya, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan komunitas internasional melakukan upaya bersama untuk menahan penyebaran virus tersebut. (Mel)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version