Metro

Jaga ketahanan pangan di tengah pandemi, tiga pilar Kepulauan Seribu panen raya sayur dan buah

Published

on

Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, koin24 – Di tengah pandemi Covid -19 yang kian meluas, Bupati bersama unsur tiga pilar Kepulauan Seribu melaksanakan panen sayur dan buah-buahan di Pulau Tidung Kecil, Kepulauan Seribu Selatan, Sabtu (09/5/2020).

Turut hadir dalam kegiatan Bupati Kepulauan Seribu Husein Murad, S.IP., Asisten Ekbang Drs Iwan Samosir, S.Ip., Kasudin KPKP (Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian) Devi L MP. MM., Camat Selatan Drs Angga Saputra, S.Ip, Sekcam Denny Harnoko, MM., Wadanramil Kapten Inf Budi Wiyono, Kelompok Tani Jaya Putra, Aspandiar SP.

Di tengah keterbatasan dan pandemi corona (Covid-19) yang menerjang negeri ini, tidak membuat para petani di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, berputus asa. Apalagi surut semangat untuk bercocok tanam,

Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad, S.IP., menyampaikan sangat mengapresiasi para petani setempat yang sukses mengolah lahan yang sangat terbatas untuk dijadikan sarana bercocok tanam, seperti sayuran dan buah-buahan. “Apalagi keberhasilan ini bertepatan dengan masa pandemi wabah Covid-19,” ungkap Husein

“Ini untuk menjaga stok ketersediaan kebutuhan pangan masyarakat lokal agar dapat terpenuhi di masa pandemi Covid-19,” kata Husein.

Kepala Suku Dinas KPKP (Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian), Devi juga menjelaskan bahwa Kelompok Tani di Kepulauan Tidung mengolah lahan seluas 5 hektar dan merupakan lahan yang dipersiapkan sebagai percontohan ketahanan pangan

“Alhamdulillah dengan keterbatasan, hari ini kita bisa melaksanakan panen perdana komoditas sayuran dan buah-buahan,” ungkap Devi dengan penuh kebanggaan.

Ketua Kelompok Tani Jaya Putra, Apriandi juga menyampaikan terima kasih atas dukungan pemerintah daerah sehingga  pelaksanaan panen bisa berjalan ditengah ketakutan akibat pandemi corona.

“Saya berharap Pemda bisa memfasilitasi pupuk dan bibit bagi warga dalam menjalankan Program Mandiri Pangan,” ungkapnya.

Sementara itu, Wadanramil 04 Kepulauan Seribu, Kapten Inf Budi Wiyono menyampaikan Koramil 04/KS, melalui Babinsa selama ini memberikan pendampingan serta penyuluhan pada para petani di Kepulauan Tidung agar tetap swasembada pangan di tengah pandemi Covid-19.

“Kita tidak boleh terlena dengan kondisi saat ini. Tetap waspada dan berhati-hati dalam menjaga kesehatan badan. Namun tetap menjalan aktifitas tentunya dengan melaksanakan imbauan pemerintah seperti menjaga jarak, menggunakan masker dan sering cuci tangan,” jelas Kapten Inf Budi Wiyono. (***)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version