Metro

Koramil 01/Kranji bersama tiga pilar Medan Satria salurkan Bansos untuk warga terpapar Covid-19

Published

on

Kota Bekasi, Jawa Barat, koin24.co.id – Koramil 01/Kranji Pimpinan Wadan Ramil 01/Kranji Kapten Inf. Tomi Abdulah bersama tiga pilar Medan Satria melaksanakan penyaluran bantuan sosial kepada warga terpapar Covid-19 di empat kelurahan wilayah Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat, Jumat (22/01/2021).

“Bantuan sosial yang kita salurkan pada hari ini berasal dari tiga pilar Medan Satria untuk disalurkan di empat kelurahan wilayah Kecamatan Medan Satria,” ungkap Wadan Ramil 01/Kranji Kapten Inf. Tomi Abdulah.

“Bantuan sosial tersebut berupa beras 130 karung, @5 Kg 32 karung perkelurahan, masker 150 buah per kelurahan, pampers 3 dus perkelurahan, pembalut 2 dus perkelurahan, kecap 5 dus perkelurahan dan mie instans 5 dus perkelurahan,” tambahnya merinci.

Dandim 0507/Bekasi Letkol Arm. Iwan Aprianto, S.I.P., melalui Wadan Ramil 01/Kranji Kapten Inf. Tomi Abdulah menyampaikan, bahwa bantuan berupa paket beras tersebut didistribusikan ‘door to door’ langsung kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

Lebih lanjut, pengalokasian bantuan sosial tersebut dipastikan tepat sasaran pada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

“Harapannya dengan adanya bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban ekonomi keluarga di masa pandemi Covid-19 saat ini,” tutupnya. (Sumber Pendim 0507/Bekasi)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version