News

Orientasi wilayah, Pos Koya Koso Satgas Pamtas RI-PNG Yonif MR 413/Bremoro Divif 2 Kostrad lakukan ini

Published

on

Jayapura, Papua, koin24.co.id – Pos Koya Koso Satgas Pamtas RI-PNG Yonif MR 413/Bremoro Divif 2 Kostrad melaksanakan anjangsana sekaligus pemeriksaan kesehatan pada Ondo Afi Kampung Kukup Koy, Eli Waskey di Kampung Kukup, Jayapura, Senin (20/07/20).

Sebagai “orang baru” di Kampung Koya, prajurit Satgas Bremoro melaksanakan orientasi wilayah dengan mengunjungi kepala adat atau biasa disebut Ondo Afi bernama Eli Waskey (72 tahun).

Selain perkenalan satuan tugas baru, rombongan yang dikomandoi oleh Komandan Pos Serka Henri Niko juga berharap keberadaannya sebagai penjaga perbatasan baru, dapat membantu kesulitan masyarakat, khususnya mengenai faktor kesehatan yang selama ini sulit menjangkau Kampung Kukup tersebut.

Begitupun sebaliknya, Ondo Afi juga menaruh harapan yang sama kepada Satgas Yonif MR 413/Bremoro, agar dapat memberikan manfaat bagi warga sekitar, selain tugas pokoknya sebagai penjaga perbatasan.

Di akhir pertemuannya Satgas memeriksa kondisi Eli Waskey yang diketahui memiliki riwayat sesak dan batuk yang tak kunjung pulih, serta memberikan obat sekaligus vitamin dalam menjaga kondisi Ondo Afi. (***)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version