Entertainment

Peduli warga terdampak Covid-19, Via Vallen bagi-bagi Sembako

Published

on

Foto: Via Vallen/Dok. Net

Jakarta, koin24 – Hadapi wabah corona yang semakin ganas, pedangdut Via Vallen lakukan aksi sosial.

Dilihat di akun Instagram pribadinya, Via Vallen dengan beberapa rekannya terlihat membagikan Sembako ke sejumlah tempat. Dia turun langsung ke lapangan agar bantuannya tepat sasaran.

“Alhamdulillah bantuan Sembako di situasi wabah #corona sebagian sudah di salurkan. Semoga tepat sasaran dan bisa sedikit meringankan 🤲🏻,” urai Via Vallen di akun media sosialnya yang dikutip Senin, 30 Maret 2020.

“Jika memiliki tabungan lebih, tolong sisihkan sebagian untuk mereka yg membutuhkan bantuan. Kita yang punya tabungan lebih, Alhamdulillah masih bisa makan walaupun harus #dirumahaja,” sambung Via.

Via Vallen juga mengomentari terkait beberapa wilayah yang melakukan isolasi diri. Ia yakin semua telah dipertimbangkan matang.

“Nahh, setiap kota / daerah pasti ada sebagian orang yang punya tabungan lebih. Kalo kita ga bisa bantu seluruh Indonesia, minimal kita bisa bantu meringankan beban masyarakat yg ada di kota / daerah kita sendiri,” papar Via.

“Jika semuanya demikian, Insya Allah kita semua akan baik baik saja,” lanjutnya.

Via terlihat dibonceng sepeda motor dalam menjalankan aksi sosialnya itu. Ia memegang langsung Sembako yang akan dibagikan ke warga. (gigs)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version