News

Silaturahmi ALFAKES dengan Ketua MPR, Bamsoet tegaskan pentingnya kalibrasi alat kesehatan

Published

on

Jakarta, koin24.co.id – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengutarakan pentingnya perawatan terhadap perangkat kesehatan, apalagi di masa pandemi Covid-19 sekarang ini. Terkait dengan itu, Ketua MPR mengingatkan perlunya dilakukan kalibrasi alat-alat kesehatan.

“Menjaga akurasi alat kesehatan terutama ventilator dan pesawat x-ray, sehingga diagnosa dan tindakan ke pasien tepat sasaran,” demikian antara lain disampaikan Ketua MPR.

Bamsoet mengemukakan hal itu seusai menerima pengurus Asosiasi Perusahaan Laboratorium Pengujian dan Kalibrasi Alat Kesehatan (ALFAKES), beberapa hari lalu di kantornya Kompleks DPR-MPR Senayan.

Pengurus ALFAKES yang diterima Bamsoet adala Rd. Kartono Dwisowedjo, penasehat, Hendrana Tjahjadi, ketua umum, Mujiono Oetojo, sekjen, dan Lissa Imelia, bendahara.

Silaturahmi ALFAKES dengan Ketua MPR ini berlangsung gayeng. Topik utama yang dibahas, perlunya pengujian dan kalibrasi alat kesehatan di Rumah Sakit (RS) dan Puskesmas.

Jika memungkinkan, perlu pengawasan dari masyarakat dan pihak yang berwenang apakah alat yang saat ini digunakan sudah terkalibrasi atau belum. Ini semua harus diprioritaskan untuk kesehatan pasien.

“Ketua MPR tanggapannya baik, beliau sangat apresiatif. Bahkan beliau yang tadinya belum mengeti tentang kalibrasi, akhirnya sepakat perlunya kalibrasi alat kesehatan,” ujar Mujiono Oetojo, Sekjen ALFAKES, Sabtu (16/10/2020).

Mujiono mengingatkan bahwa alat kesehatan yang terkalibrasi masih sekitar 30 % dari total 1,8 juta alat yang wajib dikalibrasi.

“Perlunya kesadaran institusi fasilitas kesehatan ( RS dan puskesmas baik pemerintah dan swasta ), tentang perlunya kalibrasi, demi terciptanya keamanan pasien ( pasien Safety),” tegas sekjen ALFAKES. (***)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version