News

Terus imbau warga untuk selalu disiplin Prokes

Published

on

Tangerang, koin24.co.id – Pada Jum’at (12/11/2021), Babinsa Koramil 02/Btc Kodim 0506/Tgr Serka Madrofi melakukan komunikasi sosial (Kosmos) silaturahmi dengan warga binaan di wilayah Kelurahan Neglasari Kecamatan Neglasari Kota Tangerang.

Kegiatan Komsos Babinsa tentang Prokes dan PPKM level 1 yang diberlakukan tersebut untuk membantu Pemerintah Daerah, dalam mencegah penularan Virus Corona atau Covid-19.

Silaturahmi yang dilakukan Babinsa merupakan tugas pokok Babinsa di wilayah binaan untuk mengetahui perkembangan kondisi dan situasi wilayah, termasuk sosialisasi new normal dan disiplin Prokes yang ada di masyarakat sekitar.

“Komsos sebagai sarana mempererat silahturahmi antara TNI dan masyarakat,” ungkap Dandim 050/Tgr Kolonel Inf Bambang Hery Tugiyono melalui Danramil 02/Btc Danramil 02/Btc Mayor Inf Rohani.

Dalam kegiatan tersebut ia juga menyampaikan pemberlakuan PPKM level 1 di Kota Tangerang, dimana setiap orang harus selalu melaksanakan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19. Yakni selalu rajin mencuci tangan usai melakukan kegiatan, jaga jarak dalam melakukan komunikasi dengan orang lain, hindari kerumunan banyak orang dan selalu pakai masker bila keluar rumah.

Saat ini kita semua harus tetap disiplin laksanakan protokol kesehatan yang dihimbau oleh pemerintah. Kalau masyarakat sudah bisa tertib dalam kehidupannya maka kita dapat mencegah penyebaran serta pemutusan mata rantai virus corona ini dengan cepat. (hb)

Click to comment

Terpopuler

Exit mobile version